RajaKomen
4 Tips Padu Padan Busana ala Mama Amy R Qanita

4 Tips Padu Padan Busana ala Mama Amy R Qanita

17 Apr 2022
370x
Ditulis oleh : Admin

Sebagai nenek dari empat cucu, penampilan Amy R Qanita masih terlihat chic dan trendi.

Banyak orang yang memanggilnya Mama Amy karena penampilan yang tetap cantik dan awet muda. Tentu saja, hal tersebut tak lepas dari gaya berpakaian Amy yang fashionable, serta kemampuan padu padan busana.

Nah, berikut ini beberapa tips mengenai padu padan busana yang sering kali ia lakukan. Berikut ulasannya:

1. Tahu dan paham mengenai postur tubuh
Setiap orang memiliki postur tubuh berbeda. Untuk mengenakan busana yang terlihat nyaman dan bagus dikenakan, tak ada postur tubuh yang terbaik. Yang ada adalah postur tubuh yang pas dengan bentuk busana yang dikenakan.

Setiap perempuan postur tubuhnya berbeda-beda. Ada yang besar di satu bagian, sedangkan yang lain di bagian yang berbeda.

Supaya serasi dan enak dilihat, pintar-pintar saja memilih pola baju yang jatuhnya enak di tubuh kita. Kalau sudah nyaman dikenakan, dipakai untuk berbagai aktivitas juga bagus.

Berbeda dengan kondisi ketika seseorang merasa tidak nyaman dengan busana yang dikenakan. Maka, meskipun orang lain melihatnya baik-baik saja dengan busana itu, rasanya akan tetap salah.

2. Boleh kontras, asal tetap matching
Semakin tak ada aturan baku mengenai bagaimana harus berbusana, apalagi bergaya. Setiap orang bebas menginternalisasikan nilai dan pandangan yang dimiliki, dalam busana yang dikenakan.
Dalam hal motif maupun warna, juga demikian. Warna-warna kontras yang saling bertabrakan, kini tak lagi tabu dipadu-padankan.

Motif dan warna nabrak tidak masalah, yang penting tetap ada yang senada. Kalau tetap matching, rasanya enak dilihat saja.

3. Tidak memaksakan tren
Tren dalam fashion selalu bergulir cepat. Banyak orang merasa harus mempercantik penampilan dengan mengikuti tren yang ada. Padahal, tak semua tren busana itu terlihat chic ketika dikenakan.

Ketika tren yang ada ternyata tidak cocok untuk tubuh kita, jangan berkecil hati. Selama kita percaya diri mengenakan busana, dengan sendirinya penampilan kita juga akan enak dilihat. Tidak perlu terlalu memaksakan tren.

Misalnya, pemilik kaki yang pendek sebaiknya tidak mengenakan blus atau tunik yang panjang hingga bawah lutut. Lebih baik di atas lutut saja. Atau, tidak perlu memaksakan ingin mengenakan celana kulot yang berpotongan lebar.

4. Sesuaikan dengan aksesori
Sebagai aksen pelengkap, aksesori kerap dikenakan demi penampilan yang lebih modis. Namun, tak semua penampilan harus dilengkapi dengan aksesori.

Apalagi, aksesori yang berlebihan. Lebih baik aksesorinya dipakai saat kita mengenakan busana yang polos. Entah itu bros di kerudung, kalung, atau gelang. Lalu, pilih salah satu saja, tidak perlu dikenakan semua.

Demikianlah 4 tips padu padan busana ala Mama Amy R Qanita, tidak sulit, bukan?

Baca Juga:
Dampak Pandemi Corona, Youtube Batasi Kualitas Video

Dampak Pandemi Corona, Youtube Batasi Kualitas Video

Tekno      

28 Maret 2020 | 971


Ditengah penyebaran virus Corona saat ini, Youtube memutuskan untuk menurunkan kualitas video yang terdapat di paltform bagi seluruh pengguna di dunia. Jika kita menonton video di youtube, ...

Nasihat Buat Para Istri yang Menanti Suaminya Di Rumah

Nasihat Buat Para Istri yang Menanti Suaminya Di Rumah

Tips      

27 Agu 2023 | 1063


Wahai istri.... Tahukan dirimu kalau suamimu mungkin sering dicaci maki bosnya..? Taukah dirimu kalau suamimu mungkin sering mendapat hinaan di luar sana..? Taukah dirimu mungkin ...

Viral Foto Komodo Vs Truk, Ini Tanggapan KLHK

Viral Foto Komodo Vs Truk, Ini Tanggapan KLHK

     

27 Okt 2020 | 920


Aghil - Beberapa hari terakhir, potret viral komodo versus truk tengah menjadi perbincangan warganet. Bahkan, di twitter tagar #savekomodo menjadi pembahasan populer. Potret tersebut ...

Tips Mengatasi Rasa Nyeri Pasca Operasi Caesar

Tips Mengatasi Rasa Nyeri Pasca Operasi Caesar

Tips      

15 Jun 2022 | 259


Mеlаhіrkаn dengan mеtоdе ореrаѕі саеѕаr memang memerlukan wаktu реmulіhаn lеbіh lаmа kеtіmbаng melahirkan nоrmаl. Bahkan, rаѕа nуеrі раѕса ...

baju bodo

Baju Adat Tradisional Indonesia yang Unik

Unik      

20 Okt 2022 | 208


Identitas suatu daerah diekspresikan melalui pakaian tradisionalnya, yang menyampaikan informasi tentang budaya, iklim, status sosial, agama, dan faktor lainnya. Akibatnya, pakaian ...

5 Tempat Wisata Sejarah dan Budaya di Yogyakarta

5 Tempat Wisata Sejarah dan Budaya di Yogyakarta

Wisata      

20 Jul 2022 | 370


Tіdаk dараt dimungkiri, Yоgуаkаrtа аdаlаh ѕаlаh satu kоtа tujuаn wіѕаtа paling рорulеr di Indоnеѕіа. Selain dіkеnаl dеngаn berbagai wіѕаtа аlаm ...

Copyright ©2024 WarungInformasi.com - All rights reserved